Laznas Yakesma Jalin Kolaborasi bersama LPK Kebun Dukung Pengiriman Tenaga Kerja ke Jepang

Jakarta – Laznas Yakesma menunjukkan komitmennya terhadap peningkatan kesejahteraan Mustahik to Muzakki (M2M) melalui peningkatan kapasitas diri dan pelatihan agar masyarakat bisa mendapatkan akses dan kesempatan bekerja.

Penandatanganan kerjasama ini dilaksanakan Pada Senin (13/01) di Kantor Laznas Yakesma Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Melalui kerjasama antara Laznas Yakesma dengan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Kebun ini diharapkan dapat membuat inovasi pemberdayaan masyarakat dalam rangka mempersiapkan calon tenaga kerja yang handal dan baik.

Adapun tujuan dari adanya kolaborasi ini adalah untuk memberikan pelatihan intensif kepada calon tenaga kerja agar siap bekerja yang akhirnya akan dikirimkan ke Jepang melalui skema yang sudah disepakati.

Pelatihan intensif ini akan diberikan oleh LPK Kebun selama kurang lebih 9 bulan kepada peserta program pelatihan, mulai dari skill kerja hingga kursus bahasa agar memudahkan proses pekerjaan yang akan mereka dapatkan nantinya hingga akhirnya peserta dinyatakan siap dan dikirim ke Jepang.

Semoga dengan adanya kolaborasi kerjasama ini dapat memberikan kesempatan yang lebih baik untuk penerima manfaat program agar memiliki masa depan yang lebih baik. Namun, tidak terbatas kepada penyiapan secara kemampuan, tapi juga pembinaan karakter dan akhlak agar lulusan program ini tidak hanya menjadi calon tenaga kerja yang mampu bersaing tapi juga menjadikan mereka sebagai individu yang baik, jujur, dan berintegritas.

    Comments are closed

    Ramadan Berjuta Manfaat

    Ramadan, bulan suci penuh keberkahan, adalah momen terbaik untuk memperkuat rasa kepedulian dan berbagi kepada sesama. Di tengah semarak ibadah dan pengabdian, zakat hadir sebagai salah satu pilar penting dalam…
    Baca

    Begitu dekatnya Allah

    Allah Begitu Dekat Suatu hari seorang Arab Badui bertanya kepada Nabi Shallallahu ‘Alaihi Wasallam, “Apakah Tuhan kita itu dekat sehingga kami dapat bermunajat kepada-Nya, atau jauh sehingga kami harus menyerunya?”…
    Baca
    Tentang Kami
    Yayasan Kesejahteraan Madani (YAKESMA) didirikan pada 4 juli 2011, sebagai sebuah lembaga amil zakat yang berfokus pada kesejahteraan masyarakat dan mereka yang telah berjasa dalam pengajaran pendidikan keterampilan pemberdayaan dan dakwah di masyarakat.
    Kontak Yakesma
    Jalan Teluk Jakarta No.9
    Komp. AL Rawa Bambu, Pasar Minggu,
    Jakarta Selatan 12520
    Telp: (021) 22 789 677 | WA. 0822 7333 3477
    Email: welcome@yakesma.org
    2025 - Yayasan Kesejahteraan Madani
    ID